Logo PP. Nurul Islam

Selamat Datang di Website PP. Nurul Islam

Logo PP. Nurul Islam

SMA Global School Nurul Islam

Unit Pendidikan Formal

SMA Global School Nurul Islam

Sekolah Menengah Atas

Sekolah Menengah Atas (SMA) Global School Nurul Islam adalah Lembaga Pendidikan baru dilingkungan YPP Nurul Islam dibawah binaan Kementerian Pendidikan Dasar Menengah RI yang dirintis untuk memproduk Generasi Islam berkarakter mulia dan berwawasan global.

Pembelajaran yang disuguhkan di saat KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) mengacu pada Sistem Pembelajaran Internasional yang terkolaborasi secara seimbang dengan Sistem Kepesantrenan dengan melibatkan Sumber Daya Manusia (Guru/Pendidik-Tenaga Kependidikan) lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri.

Untuk mewujudkan program global tersebut dicanangkan Program Pendukung, yakni ; 1. Visit Study 2. Scholarship 3. Student Exchange. Tiga program pendukung ini dilaksanakan di Negara Eropa dan Negara Arab.